Era globalisasi dengan segala implikasinya menjadi salah satu pemicu cepatnya perubahan yang terjadi pada berbagai aspek kehidupan masyarakat, dan bila tidak ada upaya sungguh-sungguh untuk mengantisipasinya maka hal tersebut akan menjadi masalah yang sangat serius. Dalam hal ini dunia pendidikan mempunyai tanggung jawab yang besar, terutama dalam menyiapkan sumber daya manusia yang tangguh sehingga mampu hidup selaras didalam perubahan itu sendiri. Pendidikan merupakan investasi jangka panjang yang hasilnya tidak dapat dilihat dan dirasakan secara instan, sehingga sekolah sebagai ujung tombak dilapangan harus memiliki arah pengembangan jangka panjang dengan tahapan pencapaiannya yang jelas dan tetap mengakomodir tuntutan permasalahan faktual kekinian yang ada di masyarakat. Untuk itulah SMK Negeri 3 Magelang dengan management baru siap menghantar siswa siswinya menjawab tantangan dan tuntutan zaman sehingga masa depan yang gemilang senantiasa ada ditangan mereka.

Monday, 22 July 2024

TATA TERTIB PESERTA DIDIK SEKOLAH MENENGAH NEGERI 3 MAGELANG TAHUN PELAJARAN 2024/2025

 




Monday, 27 July 2020

Menerima Kunjungan Study Banding Management Pengelolaan Teaching Factory dari SMK Muhammadiyah Salaman


pada hari ini senin, 27 Juli 2020 SMK Negeri 3 Magelang menerima kunjungan Study Banding management pengelolaan Teaching Factory dari SMK Muhammadiyah Salaman.

Wednesday, 24 October 2018

FASHION SHOWCASE 2018 CITRA FESYEN SKANIGA ARTOS MALL MAGELANG


Fashion Showcase 2018 diselenggarakan di Artos Mall Magelang oleh Purnama (Perkumpulan Perancang dan Sanggar Busana Magelang). Tata Busana SMK Negeri 3 Magelang berpartisipasi dalam ajang tersebut dengan menampilkan Citra Fesyen hasil karya 4 Desainer hebat SMK yaitu Violita Gustina Aria Sandy, Shesilya Riza Anggriani, Dian Retno Saputri, dan Septiana Kusumaningrum. Hasil karya mereka adalah menampilkan produk unggulan Tata Busana kain "d'jelipat". 

Karya hebat anak SMK ternyata sudah mampu menampilkan dan mempesona di hadapan pengunjung artos yang dihadiri oleh para pakar Desainer-Desainer  di kota Magelang Yogyakarta dan sekitarnya. Bukti tampilan show ini juga menjadi pengakuan terhadap karya siswa SMK.
Tampilan kain cantik d'jelipat dalam Fashion Show sekaligus menjadi ajang pengenalan terhadap produk unggulan Tata Busana SMK Negeri 3 Magelang

Tuesday, 21 November 2017

SMK NEGERI 3 MAGELANG JUARA TARI KLASIK GAYA SURAKARTA


Dinas Pendidikan Kota Magelang mengadakan lomba Kesenian dan Kebudayaan dalam rangka pengembangan nilai-nilai budaya. Perlombaan itu dimaksudkan sebagai unjuk kemampuan dan sarana pembelajaran bagi para peserta lomba atau pelaku kesenian dalam mengembangkan kesenian dan kebudayaan. Lomba ini juga sebagai wadah bagi generasi muda untuk mengenal lebih jauh aneka kesenian sekaligus sebagai ajang pembuktian kemampuan dan kreativitas para peserta dalam mengembangkan kesenian agar dapat berkembang sesuai perkembangan jaman dengan tidak meninggalkan nilai tradisional. Lomba diperuntukkan untuk tingkat SD, SMP/MTs dan SMA/SMK/MA.
SMK Negeri 3 Magelang sebagai lembaga pendidikan yang ada di kota Magelang berpartisipasi mengirimkan duta dalam Lomba Tari Klasik Gaya Surakarta dengan menampilkan Tari Gambyong Pareanom. Dua siswi penari tersebut adalah Anisa Nurulita Widiasti dan Widiastuti. Tim Penari SMK Negeri 3 Magelang berhasil menjadi Juara I.
Kepala SMK Negeri 3 Magelang menyampaikan bahwa para siswa memang banyak yang aktif mengikuti kegiatan ekstrakurikuler tari, sehingga lomba yang diikuti tersebut sebagai wujud mengukur kemampuan berlatih selama ini dan Alhamdulillah membuahkan hasil Juara I. Keberhasilan Tim Penari dari SMK Negeri 3 Magelang juga telah dipercaya menjadi Duta Promo kebudayaan di Negara Malaysia beberapa waktu yang lalu.
Kekompakan dari Tim Penari yang menampilkan kemampuan gerak tari penghayatan dalam pencapaian ekspresi dan karakter, ketepatan gerak tari dengan musik iringan memang menjadi kriteria penilaian, dan tim penari dari SMK Negeri 3 Magelang berhasil memperoleh Juara I karena memang teruji kemampuannya.

AVRILA INTAN ROSALINA SISWI KECANTIKAN SMK N 3 MAGELANG JUARA 3 LOMBA NATURAL MAKE UP DIRI SENDIRI DI ATRIUM ARTOS MALL MAGELANG


Siswi kelas XII Kecantikan SMK Negeri 3 Magelang Avrila Intan Rosalina berhasil menjadi juara 3 dalam lomba Natural Make Up Diri Sendiri yang diselenggarakan oleh PT. REMBAKA LTPRO dan Armada Town Square (Artos) Mall Magelang. 
Lomba yang terbagi dalam dua kategori yaitu : A. Usia 13 – 17 Tahun (Pelajar). Dan B. Usia 18 tahun ke atas (Umum). Dengan jumlah peserta sekitar 79 orang. Ketentuan lomba adalah peserta wanita dengan busana batik, tatanan rambut sudah dipersiapkan diluar arena lomba, produk kosmetik yang digunakan adalah produk PT. Rembaka LTPRO.
Keahlian kompetensi merias yang diperoleh sealama menempuh pendidikan di Tata Kecantikan SMK Negeri 3 Magelang telah ditunjukkan kemampuannya dalam mengikuti lomba tersebut. Rasa percaya diri dan berbekal ketrampilan yang telah diperoleh di bangku sekolah menjadi motivasi untuk menampilkan kreasi karyanya bahwa sebagai pelajar sudah mampu bersaing dengan kehebatan para perias di kalangan masyarakat Kota Magelang. Beberapa siswa juga ikut andil mengikuti lomba yang dilaksanakan di Atrium Artos Mall Magelang tersebut.
Tim Juri adalah dari para pakar ahli kecantikan yaitu : Ibu Elok Novita, M.Pd dosen Tata Rias Universitas Negeri Yogyakarta, Mas Tatok Prihasmanto pakar desain busana Kota Magelang, dan Mba Mamik dari PT. REMBAKA LTPRO.
Para Juara mendapatkan hadiah : Juara 1 : Rp 1.000.000, Juara 2 : Rp 700.000, Juara 3 : Rp 500.000 serta mendapatkan Trophy dan bingkisan. Avrila menyampaikan bahwa kemenangannya ini bukan semata karena dirinya tapi ini adalah berkat bimbingan para gurunya selama ini yang telah mendidik, melatih dan membimbing, juga kekompakan support dari teman-temannya. 
Kepala SMK Negeri 3 Magelang Mila Yustiana menyampaikan bahwa para siswanya di Proke Kecantikan sudah mampu dan punya keahlian dalam merias wajah baik untuk diri sendiri maupun untuk orang lain, bahkan anak-anak sudah berani menerima job-job rias pada event tertentu seperti acara Kartini, wisuda dll, jadi ajang lomba yang diikuti ini adalah untuk menambah pengalaman dan berani tampil di khalayak publik, Selamat untuk anak-anak kecantikan kalian adalah pencipta generasi hebat yang penuh karya dan kreasi.

“KARYA ANAK BANGSA “CITRA FASHION” BY SMK NEGERI 3 MAGELANG KEMBALI MELEBARKAN SAYAP BERSANDING DENGAN PARA DESIGNER”


Event Fashion Show di Artos Mall kembali hadir. Acara ini diselenggarakan pada 13 Oktober 2017 di Atrium Artos Mall & berlangsung sangat meriah dengan menampilkan beberapa karya perancang terkenal seperti Ferdian Purnomo, Agustinsuci Ratnasari, Gabriela Givana, Tyas Santhi Fatmasari, Wiwid Hosanna, serta perancang busana lainnya yang lainnya. Selain itu yang menjadi kebanggaan anak bangsa adalah Citra Fashion by SMK Negeri 3 Magelang. Ajang fashion bertema "Fashion Nation Kalawastra" ini digelar mulai dari 13 hingga 15 October 2017 dengan beberapa serentetan ajang fashion show yang menampilkan beberapa perancang ternama.
Acara Fashion show ini merupakan upaya berkesinambungan dari Event Artos dalam bulan October ini, Keikutsertaan siswa SMK Negeri 3 Magelang  khususnya dalam Fashion show kali ini berusaha untuk mengembangkan dan mempromosikan budaya Indonesia melalui kreativitas anak bangsa pilihan. Melalui Tema “JAPARA Tenun Ethnic”, siswa bebas menuangkan dan menciptakan ide kreatif mereka & tentunya tak terlepas dari tangan beberapa guru tata busana dalam setiap prosesnya. Mulai dari penciptaan design, proses pemilihan bahan, menjahit sampai produk ditampilkan oleh para model berbakat dari almamater SMK tercinta. Seperti event Gelar karya sebelumnya di Artos, show digelar malam hari disambut para penonton di mall, para alumni, dan siswa dari berbagai SMP dan SMK menambah semarak acara tersebut.
Tema budaya yang diambil oleh perancang anak berbakat dari SMK Negeri 3 Magelang dalam pagelaran busana ini menitikberatkan pada kain Tenun Troso dari Jepara yang menjadi inspirasi motif dan detail dalam busana yang dipamerkan. Berkonsep Ready to wear dengan nuansa warna hitam, merah & tosca yang terinspirasi dari ratu ala mesir. Dengan mengambil jenis busana Muslim, busana bisa menjadi inspirasi para kaum muda muslimah agar berpakaian Muslim fashionable.
6 siswa Perancang pilihan yakni Ainul Khusna, Sania Elvira Karochmah , Alfi Dzikrina Sa`Adah, Rinawati, Dian Retno Saputri, dan Shesilya Riza Anggraini sangat bersemangat dalam ajang ini. Disamping jam belajar siswa SMK yang sangat padat, terkait jam teori dan praktek tidak menjadi kendala untuk siswa terus berpartisipasi dalam setiap moment kompetisi karena memang pengalaman sangat dianjurkan untuk mendukung prestasi dalam berkarya.

SISWA SMK NEGERI 3 MAGELANG PROMOSIKAN SENI BUDAYA INDONESIA DI MELAKA MALAYSIA


Ramada Plaza Melaka Malaysia merupakan salah satu hotel yang menjadi penyelenggara Promosi makanan dan karya seni budaya Indonesia yang diberi judul “ Indonesia Food and Cultural Promotion”
SMK Negeri 3 Magelang dipercaya menjadi duta promo budaya, dengan mengirimkan beberapa siswa yang tergabung dalam Tim penari. Kegiatan yang berlangsung dari tanggal 11- 24 September 2017 menampilkan beberapa tarian dari budaya Indonesia. Tujuan utama adalah memperkenalkan karya seni budaya Indonesia kepada masyarakat di negara Malaysia, dan mempererat jalinan hubungan antara dua negara sebagai negara serumpun.Indonesia yang teridiri dari beribu pulau suku dan budaya yang beragam kaya akan karya seni tradisional yang mempunyai ciri khas masing-masing daerah. Karya Seni tarian tradisional dari berbagai daerah tersebut ditampilkan oleh para tim penari siswa SMK Negeri 3 Magelang. Setiap malam mereka pentas seni sekitar tiga macam tarian. Tarian tersebut seperti Tari Gambyong (DIY), Tari Batik (DIY), Tari Pangestuti (Jateng), tari Soul (Jateng), Tari Semarangan (Semarang), Tari Samirah Cengklung ( Jatim), Tari Kuntulan (Magelang), Tari Rampak (Jateng), Tari Gegala (Jateng), Tari Lancang Kuning (Riau), Tari Tor-Tor (Batak), Tari Indang (Sumatra), Tari Enggang (Kalimantan), Tari Soyong (Jateng), Tari Pendet (Bali), Tari Belibis (Bali), Manuk Rawa (Bali), Panji Semirang (Bali), Tari Dayak’an ( Magelang), Tari Yapong ( Jawa ).
Dalam kegiatan pembukaan acara dihadiri oleh YBHG Datuk Ghazali Muhammad dari Kementrian Pelancongan Melaka, Kojen Johor Bahru Haris Nugroho, wakil dari Dinas Pendidikan Kota Magelang, General Manager Ramada Hotel Melaka Edouard Reizian. Atdikbud Malaysia sangat memberikan dukungan atas penyelenggaraan kegiatan promo kuliner dan budaya Indonesia di negara Malaysia.
SMK Negeri 3 Magelang merasa mendapat kehormatan dipercaya menjadi duta promo budaya Indonesia. Berbagai persiapan dilakukan, bermula dari kegiatan Ekstrakurikuler Tari dalam asuhan Ibu Wiwit Prasetyani pimpinan Sanggar Tari Sekar Jagat dan Sanggar Tari Saraswati Kota Magelang . Semangat berlatih yang dilakukan siswa sangat luar biasa. Secara telaten menekuni mempelajari dan menghafalkan semua gerakan-gerakan tari yang sangat bervariasi tersebut.
Sambutan hangat dan respon antusias yang membanggakan dari hasil pentas tim penari sangat membahagiaakan para siswa. Terlebih beberapa pujian atas kehebatan menampilkan karya seni budaya dari beberapa tarian yang ditampilkan. Ada rasa bangga terhadap budaya yang dimiliki bisa dipersembahkan dan dikenalkan kepada masyarakat negara lain. Hal ini sebagai wujud cinta tanah air dan cinta budaya Indonesia.